Obrolan Heritage #68 : REVITALISASI LAPANGAN KOTA BERSEJARAH
REVITALISASI LAPANGAN KOTA BERSEJARAH
Orolan Heritage #68 | 12-2022
Jumat, 16 Desember 2022
15:00-17:00 WIB
-----
Pendaftaran melalui menu WA IAI Interaktif : https://wame.id/iai mulai 11 Desember 2022.
Ketik menu, pilih Obrolan Heritage #68
catatan: opsi pendaftaran Obrolan Heritage #68 ditutup saat acara dimulai pada pk.15:00 WIB.
-----
Cagar Budaya di kota bersejarah, seperti monumen, lanskap kota, ruang terbuka atau koridor jalan, tidak hanya identitas kota, tetapi juga merupakan aset bagi pembangunan kota. Apabila dikembangkan dan dimanfaatkan, Cagar Budaya dapat berkontribusi terhadap peningkatan ruang kota serta meningkatkan kualitas hidup warga. Namun begitu, tantangannya adalah menjaga keseimbangan antara pelindungan terhadap nilai penting dan pengembangan serta pemanfaatan Cagar Budaya sebagai aset kota.
Pendekatan pelestarian terkini seperti Historic Urban Landscape mendorong optimalisasi pengelolaan Cagar Budaya perkotaan yang terintegrasi dengan pembangunan kota. Pemerintah maupun pemerintah daerah belakangan giat melakukan upaya optimalisasi cagar budaya dengan metode revitalisasi. Ada yang mendapat apresiasi, walau tidak sedikit yang dikritik karena justru memberi dampak negatif terhadap nilai budaya.
OH kali ini merupakan tinjauan terhadap praktik pelestarian Cagar Budaya perkotaan terutama Revitalisasi Lapangan Kota Bersejarah. Narasumber adalah Ar. Soehardi Hartono, ST, MSc. yang merupakan Pendiri dan Direktur Hartono Design Syndicates dan Presiden ICOMOS Indonesia, serta penanggap adalah Dr. Ir. Danang Priatmodjo, MArch., anggota dewan pembina IARKI dan ketua dewan pakar HUD Institute. Diskusi akan dimoderatori Aditya W. Fitrianto, MagArs Universitas Trisakti.
---
@zoom Ikatan Arsitek Indonesia
@youtube Pusat Dokumentasi Arsitektur: https://youtu.be/b4XoKFxwG1o
--
E-sertifikat dengan nilai KUM tersedia bagi yang membutuhkan.
--
Acara ini diselenggarakan atas kerjasama :
Ikatan Arsitek Indonesia,
Pusat Dokumentasi Arsitektur,
Jurusan Arsitektur Universitas Trisakti